Lupa Password JMO? Ini 7 Cara Mengatasi & Reset Jamsostek Mobile

Lupa Password JMO – Dengan digantinya aplikasi BPJSTK menjadi JMO Jamsostek Mobile membuat pengguna baru sedikit mengalami kebingungan karena kurang terbiasa. Terlebih tampilan JMO memang berubah drastis mulai dari menu, ikon, tulisan sampai dengan tata letaknya.

Terkadang karena salah memasukkan password ataupun menekan menu tertentu membuat akun kita terkunci dan tidak dapat dibuka. Ketika lupa password JMO maka pengguna tidak bisa mengakses semua layanan mulai dari JHT, JKK, JK dan juga JP.

Seperti halnya LUPA PASSWORD PCARE BPJS kalian tidak perlu pergi ke kantor operasional, cukup dengan menggunakan menu reset secara online saja. Dalam proses reset kamu akan diminta memasukkan password baru untuk akses login.

Selain itu jika kalian mengalami masalah gagal login ataupun kesalahan verifikasi email dapat juga diatasi dengan mengganti password JMO. Karena aplikasi JMO tergolong masih baru maka masih belum banyak orang yang mengetahui cara reset passwordnya, supaya tidak bingung simak penjelasan dari Pakaibpjs.com dibawah ini.

Syarat Reset Password JMO Jamsostek Mobile

Syarat Reset Password JMO

Secara langsung JMO BPJSTKU dapat dimanfaat untuk mendapatkan layanan BPJS Ketenagakerjaan misalnya klaim, tracking ataupun simulasi manfaat. Kalian juga dapat memperoleh informasi terbaru seputar layanan BPJSTK melalui aplikasi Jamsostek Mobile.

Layanan yang diberikan BPJamsostek meliputi jaminan kematian, kecelakaan kerja, pensiun dan hari tua dapat kamu akses dari JMO. Namun sebelumnya jika mengalami lupa password maka silahkan siapkan beberapa persyaratan untuk proses reset sebagai berikut.

  • Alamat email yang sudah terdaftar di aplikasi JMO.
  • Memastikan email dapat menerima kode verifikasi untuk reset.
  • Sudah melakukan pengkinian data.
  • Menyiapkan password baru sesuai ketentuan JMO.
  • Harus terkoneksi dengan internet atau online.

Contoh Password JMO

Password JMO harus minimal 6 karakter yang terdiri dari angka, huruf besar dan juga kecil. Misalnya jika ingin membuat password gunakan kombinasi ketiganya dengan contoh: Pakai001, BPjs234 atau lainnya sesuai dengan keinginan kalian.

Cara Mengatasi Lupa Password JMO

Mengatasi lupa password JMO sebenarnya sangatlah mudah asalkan kalian sudah memenuhi semua persyaratan diatas. Kalian dapat langsung mengakses menu lupa password kemudian melakukan verifikasi email dengan langkah sebagai berikut.

1. Buka JMO, setelah muncul menu awal silahkan tekan tulisan Lupa Kata Sandi berwarna merah.

Cara Mengatasi Lupa Password JMO

2. Kamu akan diminta memasukkan email yang sudah terdaftar. Ketikkan emailnya dan jika sudah benar tekan Reset Kata Sandi.

Password JMO

3. Berikutnya kamu akan dikirimi kode verifikasi ke email, silahkan buka dan salin kodenya.

Password JMO Jamsostek Mobile

4. Ketikkan kode yang didapatkan dari email kemudian tekan Verifikasi

jmo bpjstku

5. Kamu akan diminta memasukkan password baru, ketikkan pada kolom pertama dan kedua dimana harus sama. Setelahnya tekan Reset Kata Sandi

Lupa Password JMO Jamsostek Mobile

6. Ketika prosesnya berhasil akan muncul tulisan Success. Lanjutkan dengan masuk menggunakan email dan password JMO baru kalian. Tekan Login.

reset Password JMO

7. Selamat kamu sudah berhasil login dengan password JMO baru.

reset Jamsostek Mobile

Bantuan Login JMO Jamsostek Mobile

Proses mereset password JMO hanya akan memakan waktu beberapa menit saja sehingga lebih cepat dibandingkan harus datang ke kantor BPJS Ketenagakerjaan. Pada saat kamu mengalami masalah lupa password JMO dan selalu gagal login maka dapat meminta bantuan kepada call center dibawah ini.

  • Call center : 175
  • Email : care@bpjsketenagakerjaan.go.id
  • Twitter : @bpjstkinfo
  • Facebook : BPJS Ketenagakerjaan

Akhir Kata

Melalui JMO kalian juga bisa melakukan CARA TRACKING KLAIM BPJS KETENAGAKERJAAN untuk layanan jaminan hari tua dan jaminan pensiun. Selain itu mengatasi lupa password JMO akan lebih mudah karena semuanya dapat diproses secara online dengan cepat.