Cara Bayar BPJS Kesehatan Lewat Gojek – Pembayaran iuran BPJS Kesehatan saat ini bisa dilakukan dengan mudah melalui banyak metode. Salah satu metode yang paling banyak dipilih adalah melalui aplikasi Mobile Banking dan juga Dompet Digital.
Pembayaran secara online melalui kedua layanan tersebut juga dinilai sangat cepat, jadi kita tidak perlu menunggu lama ketika membayar BPJS Kesehatan. Membahas mengenai pembayaran iuran BPJS Kesehatan, di pertemuan kali ini kami akan bahas secara lengkap mengenai cara bayar BPJS Kesehatan lewat Gojek atau saldo Gopay.
Ya, Gojek bukan hanya bisa dimanfaatkan untuk pemesanan ojek online saja, namun juga tersedia beberapa layanan pembayaran tagihan, tak terkecuali iuran BPJS Kesehatan ini. Bagi kalian yang belum mengetahui caranya, kalian bisa simak tutorial yang akan kami bagikan.
Selain memberikan tutorial lengkap seperti apa cara pembayaran iuran BPJS Kesehatan lewat Gojek, kami juga akan informasikan mengenai syarat pembayaran, biaya admin serta besaran iuran BPJS Kesehatan. Baiklah tanpa berlama-lama lagi lebih baik langsung saja kita simak informasi lengkap yang telah kami siapkan berikut ini.
Tarif Iuran BPJS Kesehatan
Mungkin masih ada beberapa diantara kalian yang masih belum tahu mengenai besaran iuran BPJS Kesehatan. Perlu diketahui bahwasanya ada 3 kelas BPJS Kesehatan, yakni kelas 1, 2 dan 3. Setiap kelas memiliki tarif iuran yang berbeda-beda, lebih jelasnya simak di bawah ini.
- Kelas 1 : Biaya iuran untuk BPJS Kesehatan kelas 1 yaitu sebesar Rp 150.000 per orang per bulannya dengan keuntungan berupa pelayanan di ruang perawatan Kelas 1.
- Kelas 2 : tarif atau biaya iuran per bulannya BPJS kelas 2 yaitu sebesar Rp 100.000 per orang dengan keuntungan berupa pelayanan di ruang perawatan Kelas 2.
- Kelas 3 : untuk biaya atau tarif iuran BPJS Kesehatan pada kelas 3 per bulannya yaitu sebesar Rp 35.000 per orang dengan keuntungan mendapat pelayanan di ruang perawatan Kelas 3.
Syarat Bayar BPJS Kesehatan Lewat Gojek
Setelah mengetahui informasi diatas terkait tarif iuran BPJS Kesehatan di semua kelas, berikutnya kami akan informasikan juga mengenai syarat sebelum kita masuk ke topik pembahasan utama. Untuk perihal persyaratan, sebenarnya disini tidak ada syarat yang rumit, dimana kalian hanya perlu memastikan beberapa poin.
Pertama kalian harus sudah mengetahui nomor BPJS Kesehatan yang akan dibayarkan. Kedua pastikan saldo Gopay tersedia dan mencukupi untuk melakukan pembayaran. Dan terakhir pastikan koneksi internet yang digunakan stabil agar proses pembayaran bisa berjalan lancar tanpa kendala. Jika sudah siap, maka pembayaran bisa kalian lakukan.
Cara Bayar BPJS Kesehatan Lewat Gojek
Masuk ke pembahasan utama mengenai cara bayar BPJS Kesehatan lewat Gojek. Disini kalian bisa simak tutorial lengkap seperti apa pembayarannya. Penting diketahui juga bahwa disini kalian bisa menggunakan 2 metode, yakni pembayaran secara langsung atau bisa juga dengan memanfaatkan fitur Autodebet. Nah untuk tutorial lengkapnya bisa kalian simak di bawah ini.
1. Cara Bayar BPJS Kesehatan di Gojek
Cara pertama kalian akan memanfaatkan menu GoTagihan di aplikasi Gojek. Nah untuk langkah-langkah pembayaran adalah sebagai berikut.
- Pertama silahkan kalian buka aplikasi Gojek.
- Di halaman utama kalian bisa memilih menu Eksplor
- Berikutnya silahkan pilih menu GoTagihan
- Kemudian langkah selanjutnya pilih BPJS Kesehatan
- Masukkan nomor peserta BPJS di bagian ID Pelanggan
- Lalu tentukan bulan / tahun yang ingin dibayar tagihannya
- Dan pada bagian Registrasi BPJS Autodebet, pilih Tidak
- Kemudian pilih Lanjut
- Lalu berikutnya pilih Bayar Sekarang di bagian bawah
- Selanjutnya masukkan PIN GoPay kamu
- Jika sudah, nanti akan ada notifikasi sukses pembayaran BPJS Kesehatan
- Selesai, berhasil bayar BPJS pakai GoPay
2. Cara Bayar BPJS Kesehatan di Gojek Pakai Autodebet
Untuk cara kedua adalah dengan menggunakan fitur Autodebet. Penggunaan fitur ini tentu akan memudahkan kalian dan pastikan kalian tidak akan terkena denda keterlambatan pembayaran BPJS Kesehatan. Adapun tutorialnya bisa kalian simak berikut ini.
- Pertama silahkan kalian buka aplikasi Gojek di HP kalian
- Dan pada halaman awal, pilih menu Eksplor di bagian atas
- Kemudian pilih opsi GoTagihan
- Langkah selanjutnya pilih BPJS Kesehatan
- Lalu masukkan nomor ID peserta BPJS pada bagian ID Pelanggan
- Kemudian pilih bulan atau tahun yang ingin dibayar tagihan BPJS nya
- Dan di bagian Registrasi BPJS Autodebet kalian dapat pilih Ya
- Selanjutnya tinggal pilih Lanjut
- Kemudian silahkan klik Bayar Sekarang
- Dan terakhir silahkan masukkan PIN GoPay kalian
- Setelahnya, nanti akan muncul notifikasi sukses pembayaran
- Nantinya setiap bulannya saldo GoPay milik kalian terpotong untuk membayar tagihan iuran BPJS Kesehatan
- Selesai, berhasil bayar BPJS Kesehatan lewat GoPay dengan Autodebet
Akhir Kata
Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai syarat dan cara bayar BPJS Kesehatan lewat Gojek. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat pakabpjs.com sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.